Skema power supply TV LED Polytron 32 inch menjadi penting untuk diketahui ketika kamu ingin mengetahui cara memperbaiki power supply TV LED Polytron. Karena nantinya kamu bisa mengetahui seluruh komponen yang terdapat di power supply berdasarkan tata letak atau posisinya dengan tepat. Sehingga saat kamu menerapkan cara memperbaiki power supply TV Polytron pld24t800 kamu bisa lebih cepat dan mudah.
Kita tahu bahwa power supply atau catu daya adalah sebuah peralatan listrik yang berfungsi menyediakan energi listrik untuk sebuah peralatan listrik atau elektonik. Karena itu, ketika power supply mengalami kerusakan, maka perangkat elektronik seperti tv tidak akan bisa menyala dengan normal.
Dan pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang skema power supply TV LED Polytron 32 inch. Pembahasan skema power supply ini berhubungan dengan cara memperbaiki power supply tv led polytron. Sehingga, untuk kamu yang sedang mencari cara memperbaiki power supply tv polytron kamu tidak boleh melewatkan artikel ini sampai selesai!
Baca Juga :Â Skema Regulator TV Polytron 7N65C
Skema Power Supply TV LED Polytron 32 Inch
Berikut ini adalah beberapa skema power supply TV LED Polytron 32 inch yang perlu kamu ketahui. Kamu harus mengetahui setiap kode pada skema ini agar nantinya proses perbaikan lebih mudah. Dengan mengetahui komponen mana yang mengalami kerusakan, maka proses pergantian dengan komponen baru jadi lebih mudah.
Kode pada skema power supplyTV LED Polytron 32 inch :
- IC : IC501 (Mosfet), IC502 (Coupler) dan IC504 : IC kaki 3.
- TRANSISTOR : T507 dan T509 (Transistor NPN) dan T508 (Transistor PNP).
- DIODE : D502, D503, D504, D505, D511, D513 (Diode kaca), D514 (Diode Zener 3,2 volt), D515 (Diode Zener 6,2 volt), D516, D517, D528, D529, D530 dan D531 (Diode pengubah arus utama listrik).
- KAPASITOR : C502, C503, C505, C508 (Elco) dan C504, C531, C507, C532, C516, C517, C518, C519, C520, C521, C522, C523, C525, C527, C528, C529, C533 (Milar).
- RESISTOR : R501, R503, R542, R544, R504, R505, R507, R518, R522, R524, R525, R526, R527, R528, R529, R530, R531, R532, R533, R534, R536, R538, R539 dan R543.
- Komponen Lainnya
- Transformator
- L503 : Hambatan 39
- L501, L502, L504, dan L505 : Lilitan Ferit
- RTH501 : Hambatan 22
- RTH502 : Hambatan 20 Degausing Dual PTC
- M502 : Line Filter
- F501 : Fuse
Untuk nilai ukuran dan tipe komponen akan disesuaikan dengan tipe power supply dari TV LED Polytron 32 inch yang kamu miliki.
Artikel Lainnya :
Cara Memperbaiki Power Supply TV LED Polytron
Untuk cara memperbaiki power supply TV Polytronpld24t800 kamu bisa melakukan perbaikan dengan membaca skema power supply TV LED Polytron 32 inch. Dan kamu sesuaikan dengan kerusakan yang dialami, seperti :
- Kerusakan TV Mati Total dengan Sekring Putus atau Tidak Putus Tetapi MCB Turun
Lakukan pengukuran pada semua komponen yang diprediksi menglami kerusakan. Caranya potong jalur ke trancooper dan transistor power supply dengan cara mencabut timah. Lalu kamu pasang lagi sekering lalu hidupkan tv. Jika kembali putus, maka kerusakan terdapat di rangkaian sebelumnya. Yaitu di NTC, kapasitor bank, diode penyearah atau komponen lainnya yang berhubungan.
Lalu lepas solderan jumper, pasang kembali sekring lalu hubungkan ke sumber listrik. Jika sekering tidak putus, tegangan C507 kapasitor tapis terbaca 250 DC. Maka kerusakan disebabkan karena rangkaian berikutya. Kemungkinan terdapat kerusakan pada transistor penguat power supply.
- Kerusakan TV Mati Total, dengan Sekring Tidak Putus tapi Tegangan Output Tidak Ada
Kemungkinan kerusakan terjadi pada bagian Catu 12 volt DC untuk osilator, Osilator power supply atau Control On / Off & IC program.
TV Hidup Tapi Setelah Beberapa Menit atau beberapa Jam Mati Sendiri dengan Indikator Mati
Biasanya solusinya mudah, kamu cukup mengganti STR, tetapi sebelumnya kamu bisa cek bagian solderan kakir STR apakah terdapat yang rusak atau tidak.
Ketahui :
Sekian itulah tadi informasi tentang skema power supply TV LED Polytron 32 inch dan cara memperbaiki power supply TV LED Polytron.
Hidup mandiri adalah jalan hidupku, tetap tegar menjalani walau setiap saat galau menanti. Mengisi kesibukan di bidang elektronik, sebagai hobby saja. Tinggal di Klaten Jawa Tengah.