Untuk tahapan awal dalam menentukan arah parabola K Vision dilakukan dengan melakukan perakitan parabola K Vision dengan kabel coaxial yang tersedia dengan benar.
Sebaiknya gunakan dish K Vision yang memiliki ukuran berdiameter sekitar 60 cm. Kemudian Anda bisa merakit dish kecil dari antena parabola yang digunakan dengan memakai kunci mur dan baut dengan menyesuaikan ukurannya terlebih dahulu baru kemudian menentukan arah parabola K Vision ku band.
Banyak yang bertanya, receiver K Vision menggunakan satelit apa? Saat ini frekuensi K Vision Ku Band terletak di transponder Measat 3A yaitu sebuah satelit yang dimiliki oleh Malaysia.
Baca Juga : Cara Memperbaiki Receiver Parabola Error
Cara Menentukan Arah Parabola K Vision Ku Band
Tahapan yang berikutnya adalah dengan menentukan arah antena parabola diarahkan. Pastikan arah dish parabola sesuai dengan wilayah tempat tinggal Anda yang biasanya akan diarahkan ke arah bagian barat sehingga bisa mendapatkan sinyal dengan baik. Jika dish parabola mini sudah dilakukan perakitan hingga selesai, barulah kemudian Anda bisa memasang kabel coaxial RG6 pada bagian receiver yang mempunyai kualitas gambar terbaik.
Setelah itu, Anda bisa memasang tiang parabola K Vision pada dinding rumah untuk kemudian memastikan alat waterpass yang dipakai benar-benar terpasang dengan lurus.
Lalu hubungkan kabel coaxial ke LNB dan receiver. Biasanya untuk K Vision akan diperoleh kabel coaxial dengan ukuran sekitar 20 meter panjangnya.
Berikutnya adalah untuk melakukan pemasangan parabola K Vision yang harus diperhatikan dengan baik dan benar sehingga bisa menghadap ke arah yang lebih tepat.
Berikut ini beberapa cara untuk menentukan arah antena parabola K Vision beberapa versi
1. K Vision Ku Band
Untuk menentukan arah parabola K Vision ku band harus dipastikan terlebih dahulu tiang penyangga dari parabola K Vision sudah terpasang dengan posisi tegak lurus. Kemudian berikutnya adalah untuk memposisikan dish parabola diarahkan ke bagian barat sehingga posisi tiang LNB adalah berada di bagian sebelah bawah dan arah barat. Kemudian langkah berikutnya adalah untuk mengarahkan penghubung LNB ke arah utara.
Kemudian Anda bisa mengangkat dish parabola mini ke bagian atas, lalu lihat apakah identitas sinyal tampil dengan kualitas yang baik atau tidak? Apabila sinyal K Vision ternyata belum juga diterima, maka Anda bisa memutar dish antena parabola ke arah bagian utara untuk kemudian menggerakkannya dari bagian bawah ke atas sehingga bisa memperoleh tampilan sinyal yang berkualitas.
2. Cara menentukan arah K Vision C Band
Kemudian yang berikutnya adalah untuk menentukan arah versi K Vision C Band dengan melakukan scan frekuensi K Vision sehingga bisa diperoleh siaran dalam jumlah yang lengkap. Untuk mendapatkan arah parabola K Vision c2000 yang tepat Anda bisa memilih antara menggunakan satelit Measat 3A atau satelit Telkom 4. Bedanya, pada satelit ini K Vision memakai frekuensi transponder C Band dengan dua jenis frekuensi yang berbeda dalam penyiarannya.
Umumnya setiap pelanggan akan menangkap sinyal siaran K Vision dari satelit Telkom 4 yang umumnya memakai receiver K Vision dengan tipe Bromo C2000 yang menggunakan perangkat antena dengan parabola yang berukuran besar. Lalu apakah receiver K Vision bisa dipasang di parabola jaring? Untuk memperoleh frekuensi terbaik dari siaran K Vision, Anda bisa menggunakan parabola mini atau parabola jaring sesuai kebutuhan.
Artikel Terkait :
3. Menentukan arah receiver K Vision K2000
Untuk tipe K Vision K2000 bisa dilakukan pengaturan arah parabola K Vision k2000 dengan benar dengan melakukan pengaturan sesuai tahapan berikut.
- Tambahkan jenis satelit Measat 3a
- Pilih opsi menu pada remote receiver K Vision K2000
- Lalu pilih menu Instalasi untuk melakukan install receiver, kemudian klik OK
- Cek kembali daftar satelit yang ada di dalam jangkauan K Vision, pastikan satelit Measat 3a ada di dalamnya
- Jika ternyata belum terdapat satelit Measat 3a, maka selanjutnya bisa menambahkan tipe satelit baru dengan cara memilih tombol berwarna merah yang terdapat di remote receiver.
Kemudian tahapan berikutnya adalah untuk melakukan pengisian data yang dibutuhkan yaitu nama satelit Measat 3A, dengan titik koordinat 91,4 kemudian tekan untuk menyimpan data satelit yang baru ditambahkan.
Ketahui :
Untuk saat ini, arah parabola K Vision 2022 terletak di garis bujur 91,4 derajat E, dengan posisi koordinat ada di bagian sebelah barat pulau Sumatera. Maka secara otomatis harus bisa mengarahkan antena parabola ke sebelah barat sehingga bisa menerima frekuensi K Vision dengan benar.
Hidup mandiri adalah jalan hidupku, tetap tegar menjalani walau setiap saat galau menanti. Mengisi kesibukan di bidang elektronik, sebagai hobby saja. Tinggal di Klaten Jawa Tengah.