Cara Pasang & Setting Receiver Nex Parabola KU Band

Berbagi Itu Indah!

Goto-5.net — Bagi Anda yang memang sedang mencari informasi tentang cara setting receiver Nex Parabola merek Ku Band, maka tidak ada salahnya untuk membaca artikel yang satu ini hingga akhir. Ketika menggunakan parabola ini, maka Anda akan menjadi jauh lebih aman dibandingkan dengan siaran yang lainnya sebab sudah ada berbagai banyak channel yang berkualitas. Untuk mengubah setting dari parabola ini, Anda bisa melakukan beberapa cara berikut.

Cara Setting Receiver Nex Parabola
Cara Setting Receiver Nex Parabola

Baca Juga : Cara Aktivasi Receiver LGSAT 101 Stars Baru

Cara Setting Receiver Nex Parabola

Pada dasarnya, cara setting Nex Parabola Ku Band tidak jauh berbeda dengan receiver yang sebelumnya. Anda juga bisa menambahkan transponder yang baru sehingga bisa mengelola dan mencari daftar channel yang lebih banyak. Berikut adalah langkah untuk setting receiver Nex Parabola yang dapat diterapkan pada seluruh tipe:

1. Nyalakan Receiver Terlebih Dahulu

Langkah pertama yang dapat Anda lakukan tentunya dengan cara menghidupkan receiver Nex Parabola terlebih dulu. Pastikan bahwa perangkat parabola tersebut sudah terpasang dengan baik, selain itu pastikan pula bahwa kabel antena yang ada sudah terhubung dengan bagian receiver Nex Parabola. Kemudian, nyalakan pesawat televisi Anda dan unit STB sehingga bisa segera memulai proses yang selanjutnya.

2. Menambahkan Satelit

Cara pasang Nex Parabola yang selanjutnya bisa dilakukan yaitu dengan menambahkan satelit. Beberapa cara yang dapat dilakukan sehingga LNB bisa selaras dengan frekuensi yang ada yakni:

  • Tekan opsi Menu sehingga Anda bisa masuk ke pengaturan receiver Nex Parabola.
  • Pada bagian Instalasi, klik OK lalu tambahkan satu satelit antara Ses 9 atau pun Telkom 4 yang menyesuaikan kebutuhan Anda.
  • Lalu, atur frekuensi Universal 9750 – 10600 Ku Band dan LNB 5150 C Band yang sesuai, dan pastikan pada bagian Power LNB Anda sudah memilih opsi ON.

3. Scan Siaran atau Channel

Jika sudah menambahkan satelit, maka Anda bisa melakukan scanning karena hal ini berguna untuk melakukan pencarian otomatis pada seluruh channel yang sudah tersedia. Cara scan ulang Nex Parabola yang bisa Anda praktikkan adalah seperti berikut:

  • Sebelumnya, pastikan bahwa Anda masih berada di dalam menu Instalasi satelit seperti langkah yang sebelumnya.
  • Kemudian, Anda bisa menekan tombol SAT yang dapat ditemukan pada remote control untuk receiver. Namun, Anda juga bisa melakukannya dengan memperhatikan notifikasi layar televisi yang mana umumnya ditemukan tombol berwarna biru.
  • Nanti, akan muncul jendela yang baru, dan Anda harus menekan opsi yang bertuliskan Cari.
  • Tunggulah selama beberapa saat hingga proses scanning tersebut berhasil mencapai angka 100 persen.
  • Dengan begitu, maka seluruh channel pun akan langsung tersimpan secara otomatis pada televisi Anda.

Artikel Terkait :

4. Kelola Channel Secara Mandiri

Apabila Anda masih belum puas dengan kondisi channel pada televisi, Anda juga bisa mengelola keberadaan channel itu secara mandiri. Untuk melakukan proses pengelolaan channel, lakukanlah beberapa hal seperti di bawah ini:

  • Pertama, masuklah ke pengaturan dengan menekan tombol Menu pada remote.
  • Lalu, pilihlah bagian Daftar Channel lalu tekan opsi OK sehingga bisa mengkonfirmasi.
  • Anda dapat mengelola urutan channel atau pun mengelola nama mereka.
  • Jika sudah sesuai dengan keinginan Anda, tekan tombol Exit dan klik OK sehingga pengaturan tadi bisa tersimpan.

Frekuensi yang Dimiliki Nex Parabola Ku Band

Frekuensi yang Dimiliki Nex Parabola Ku Band
Frekuensi yang Dimiliki Nex Parabola Ku Band

Jika sudah memahami tentang cara memasang receiver, maka penting pula untuk mengetahui angka frekuensi yang dimilikinya. Biasanya, Nex Parabola Ku Band mempunyai kualitas sinyal yang terkenal lumayan bagus dan stabil, sehingga Anda bisa dipastikan akan memperoleh sinyal tersebut dengan lebih mudah saat sedang mencari sinyal.

Adapun jumlah frekuensi paling kuat yang dimiliki oleh Nex Parabola Ku Band yakni 11921 V 45000. Anda sangat direkomendasikan untuk memakai frekuensi tersebut ketika ingin memasang satelit dan mengarahkannya pada antena Nex Parabola.

Ketahui :

Nah, begitulah beberapa cara setting receiver Nex Parabola yang bisa Anda lakukan sendiri dengan tepat. Dengan mengatur hal tersebut, maka proses menonton televisi pun akan menjadi terasa lebih nyaman dan praktis dibandingkan dengan tidak melakukan apa pun.

Leave a Comment