Cara Sermod TV Sharp Great Alexander 29 Inch

Berbagi Itu Indah!

Memiliki televisi yang menawan seperti televisi Sharp Great Alexander 29 inch adalah hal yang cukup menyenangkan karena membantu kita menonton banyak siaran yang menarik. Akan tetapi, ada kalanya televisi yang satu ini rewel dan mengalami masalah tertentu yang mengharuskan kita untuk memasuki sermod atau service mode. Tujuannya yaitu untuk mengatur nilai parameter yang ada di dalam data televisi ini. Untuk mengetahui cara memasuki sermod TV Sharp yang satu ini, simaklah penjelasan singkat berikut.

Sermod TV Sharp
Sermod TV Sharp

Baca Juga : Cara Reset TV Tanpa Remote

Sermod TV Sharp

Service mode adalah suatu kondisi televisi yang berada dalam mode pengaturan pabrik namun bisa diubah sesuka hati oleh kita sebagai pengguna. Ketika ingin menerapkan cara memasuki sermod TV Sharp Great Alexander 29 inch, maka perhatikanlah beberapa cara yang ada di bawah ini.

1.  Cara Masuk Service Mode 1

Sebenarnya, cara memasuki sermod televisi Sharp ini hampir mirip dengan cara memasuki sermod TV Sharp Piccolo yang memang tidak mengherankan karena keduanya diproduksi oleh merek yang sama. Apabila Anda ingin memasuki service mode 1 pada Sharp Great Alexander, lakukanlah beberapa hal berikut ini:

  • Pertama, pastikan bahwa televisi sudah berada di posisi menyala atau layar televisi dalam keadaan ON. Oleh karena itu, televisi tersebut harus tersambung dengan kabel dan menyala dengan kondisi prima.
  • Kemudian, hubungkan atau jumper dua kawat yang memiliki nomor sejumlah 484 dan 483. Kedua kawat tersebut merupakan kawat dengan posisi sejajar yang mana pada bagian tengahnya terdapat lubang kecil dan bisa Anda temukan di bagian PCB. Tahan kedua kawat tadi dan jangan dilepas dulu, lalu lakukanlah hal tersebut hingga proses pengaturan service mode selesai.
  • Apabila Anda ingin menambah atau mengurangi nilai pengaturan, maka Anda bisa menggunakan tombol Vol+ dan Vol- pada remote.
  • Sementara itu, jika Anda ingin memindahkan diri agar bisa menuju ke menu service mode yang lainnya maka Anda dapat menggunakan tombol P+ dan P- yang ada di remote.
  • Jika sudah selesai mengubah pengaturan seperti yang diinginkan, maka Anda bisa melepas kawat tadi dan secara otomatis maka pengaturan yang sudah diubah akan tersimpan dengan baik. Anda bisa segera menonton televisi Sharp Alexander dengan lebih leluasa lagi.

Artikel Lainnya :

2. Cara Masuk Service Mode 2

Cara Masuk Service Mode 2
Cara Masuk Service Mode 2

Ada pula service mode TV Sharp pada mode kedua yang juga bisa Anda masuki dengan mudah. Caranya sedikit berbeda dengan cara yang ada di atas, namun cara sermod TV Sharp pada mode kedua bisa dilakukan dengan menerapkan langkah yang ada di bawah ini:

  • Matikan terlebih dahulu televisi Anda dan pastikan televisi tidak berada dalam kondisi standby.
  • Lalu, tekan dan tahan secara bersamaan tombol berikut: CH+ (Channel Up) dan Vol- (Volume Down) yang ada di bagian televisi dan bukan menggunakan remote.
  • Tahan terus tombol tadi, lalu hidupkan televisi memakai tombol panel hingga muncul OSD yang menampilkan service mode pada layar televisi Sharp.
  • Jika sudah muncul, maka Anda bisa melepaskan kedua tombol yang Anda tekan sebelumnya.
  • Apabila sudah tampil bagian service mode di layar televisi Sharp Great Alexander, maka Anda pun bisa segera mengatur apa saja yang memang ingin diubah sesuai dengan yang Anda inginkan melalui beberapa cara berikut:
  1. P+ dan P- untuk melakukan scroll down yakni dari atas menuju ke bawah.
  2. MENU agar bisa berpindah menuju ke bagian menu service mode yang berikutnya.
  3. V+ dan V- untuk menambah atau mengurangi pengaturan yang diinginkan.
  • Ketika Anda sudah merasa bahwa setting yang Anda lakukan tadi sesuai dengan keinginan, maka matikanlah layar televisi menggunakan saklar panel atau remote televisi. Hal ini berguna untuk menyimpan perubahan pada service mode yang tadinya sudah Anda lakukan dengan baik.

Ketahui :

Demikian artikel singkat mengenai cara mudah memasuki sermod TV Sharp yang dapat membantu Anda sehingga tidak perlu merasa kebingungan lagi. Cara di atas berlaku untuk televisi Sharp Alexander, sehingga kemungkinan terdapat sedikit pengaturan yang berbeda apabila diterapkan pada merek televisi yang lainnya namun tetap saja ada beberapa kemiripan yang hampir sama.

Leave a Comment